Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Fatiah Dari Menyanyi Hingga Menjadi Petinju Muda Terbaik Se Kepri
Kalapas Kelas II A Tanjungpinang Berkomitmen Cegah Narkoba
Porprov X Riau di Kuansing, Bupati Inhil Harapkan Atlet Inhil Dapat Harumkan Nama Daerah

BUALBUAL.com - Senin (07/11/2022), bertempat di GOR Venue Futsal Jl. Lingkar II Tembilahan, Bupati Indragiri Hilir H. M. Wardan melepas secara resmi kontingen Inhil yang akan mengikuti Porprov. X Riau Tahun 2022.
Disaksikan Forkopimda, Asisten, beberapa Kepala OPD, Ketua dan Pengurus KONI juga Pengurus Cabor di lingkungan Pemkab. Inhil, sebanyak 442 orang yang terdiri dari atlet, pelatih, official dan manager akan mengikuti Porprov. X Riau yang akan di laksanakan di Kab. Kuansing.
Atas nama pemerintah daerah, Bupati Inhil menyambut baik, mendukung dan sangat mengapresiasi keikutsertaan kontingen Kab. Inhil pada pekan olahraga provinsi riau ke X tahun 2022, sekaligus dapat melihat sejauh mana prestasi dan keberhasilan pelaksanaan pembinaan olahraga di Kab. Inhil.
"Harapan saya Porprov X riau tahun 2022 ini, prestasi Kab. Inhil semakin meningkat dan bisa masuk 5 besar, lebih baik dari porprov riau tahun 2017 yang lalu", ucap bupati.
"Kepada para atlet Kab. Inhil saya berpesan agar dapat mengikuti Porprov X Riau tahun 2022 dengan sebaik dan semaksimal mungkin, tunjukkan bakat dan kemampuan yang dimiliki dengan penuh semangat, motivasi dan optimisme yang tinggi, serta pantang menyerah".
"Semoga kontingen Kab. Inhil dapat meraih target dan prestasi yang memuaskan pada porprov x riau tahun 2022 ini", tutup Bupati.
Jika tak ada kendala, Porprov. X Riau sendiri akan berlangsung selama 11 hari sejak tanggal 12 s/d 22 November dengan mempertandingkan 27 cabang olah raga dan untuk Inhil sendiri akan mengikuti 20 cabang olah raga.
Pemerintah Indragiri Hilir sendiri sudah mempersiapkan bonus dengan total 1,5 milyar yang akan diberikan kepada atlet dan official Inhil yang berprestasi.
"Ayo Raih Prestasi Demi Inhil Kita" (Adv)
Berita Lainnya
Sambut Bulan Suci Ramadhan 1445H/2024M, Camat Mandau Riki Rihardi Ajak Pegawai Bersih Bersih
Bupati Inhil Bersama Forkopimda Hadiri Kenal Pamit Kapolres Inhil
DKP Pemprov Riau Gelar Pelatihan Bagi Pelaku Tambak Udang Vaname
DPRD Ingin Capai Seluruh Masyarakat, Pemprov Riau Keluarkan SE Booster Kedua
Wakil Bupati Lampung Utara Apresiasi Program RTLH dari TNI AD
MA Tolak Gugatan Penggugat, Pemda Inhil Menang Sengketa Lahan Kantor DPRD
Gubri Syamsuar Kunjungi Rohil Tinjau Persiapan Pelaksanaan New Normal Covid-19
Luar Biasa! Pemkab Bengkalis Bakal Beri Bonus Dan Umroh Menanti Kafilah Kabupaten Bengkalis
Tetap di Rumah Saja Ketika Pandemi Covid-19
Walikota Batam Tinjau Vaksinasi Covid-19 Bagi Anak di Sekolah Maitreyawira
Camat Mandau Riki Rihardi, Sambangi Kebun Warga Pematang Pudu
Demi Maksimalkan Pelayanan, Camat Pekaitan Gelar Rapat Bersama Staf