Mulai 1 Februari 2023, Ini Harga Pertamax Turbo dan Pertamina Dex di Riau
BUALBUAL.com - PT Pertamina Patra Niaga, Subholding Commercial & Trading Pertamina, kembali melakukan penyesuaian harga jual produk-produk BBM non subsidi atau jenis bahan bakar umum (JBU). Penyesuaian harga BBM non subsidi ini berlaku mulai 1 Februari 2023.
“Penyesuaian harga BBM non subsidi, Pertamax Turbo dan Pertamina Dex ini berlaku mulai hari ini, Rabu, 1 Februari. Evaluasi dan penyesuaian harga untuk JBU akan terus kami lakukan secara berkala setiap bulannya,” ujar Area Manager Comm, Rel & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut, Susanto August Satria.
Untuk produk jenis gasoline (bensin), Pertamax Turbo disesuaikan menjadi Rp15.450 per liter, dari sebelumnya Rp14.650. Kemudian untuk produk jenis gasoil (diesel) yakni Pertamina Dex mengalami penyesuaian menjadi Rp17.550 per liter dari sebelumnya Rp17.450 per liter sejak penyesuaian harga terakhir dilakukan pada 3 Januari 2023.
“Harga baru ini berlaku di Provinsi Riau. Stok BBM subsidi dan non subsidi di Riau dalam keadaan aman,” ucapnya.
Adapun harga baru per 1 Februari 2023 ini sudah sesuai dengan penetapan harga yang diatur dalam Kepmen ESDM No. 245.K/MG.01/MEM.M/2022 sebagai perubahan atas Kepmen No. 62/K/12/MEM/2020 tentang formulasi harga JBU atau BBM non subsidi.
Sebagai informasi, Pertamax Turbo adalah produk unggulan Pertamina dengan RON (Research Octane Number) tertinggi 98 yang memenuhi kebutuhan kendaraan bermesin bensin dengan teknologi tinggi.
Pertamina Dex merupakan bahan bakar diesel dengan CN (Cetane Number) tertinggi 53, yang menjaga mesin dan meningkatkan power mesin secara maksimal, juga menjaga lingkungan dengan standar EURO 4
Berita Lainnya
Anies Baswedan Buat Kebijakan Rem Darurat di Masa Transisi, Apa Itu?
Muhammad Al-Ghifari, Putra Bengkalis Akan Wakili Riau di Ajang Internasional
Gelar Apel Kesiapan Penanganan Bencana, Ini Yang Disampaikan Camat Singkep Barat
HM Wardan Kunjungi Bayi yang Selamat dari Insiden Speedboat Evelyn Calisca 01
Gebyar, Pawai Taruf MTQ Desa Muara Basung Berlangsung Meriah, Gelar Door Prize Kades Cabut Undian Sepeda pas Ultah
Pesawat Garuda dan Citilink Sudah Terbang dari Bandara SSK II Pekanbaru
BKMT Kepri Berikan Bantuan Korban Erupsi Semeru
Terjadi Penambahan 34 Pasien Kasus PDP
Gubernur Riau Sebut Karantina Yang di Lakukan Pemprov Untuk Keselamatan Rakyat
Jadi Irup HUT RI ke-77, Gubernur Kepri Ajak Berjuang Lebih Keras
RSUD AA Siapkan Tempat Vaksinasi Sendiri Bagi Nakesnya
Dana Desa Tahap I, Fokus ke Penanggulangan Covid-19. dan PKTD