Taufik Hidayat Resmi Mendaftar Calon Ketua MPC PP Inhu

BUALBUAL.COM INHU RIAU- Puluhan anggota perwakilan Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila (PP) dari dua belas kecamatan di kabupaten Indragiri Hulu (INHU) ikut serta mendukung sekaligus mendampingi Taufik Hidayat saat pendaftaran sebagai ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC- PP) Kamis 22/6.
Pendaftaran peserta calon ketua MPC Inhu bertempat dikantor markas Komando Inti Mahatinada ( Koti- Inhu) wilayah Danau Raja kecamatan Rengat.
Kehadiran peserta Calon ketua MPC Taufik Hidayat langsung disambut baik oleh ketua steering comittee (SC) Indral dan ketua OCJepri Hadi di markas Koti.
Ketua steering comittee (SC), Indral pada wartawan mengatakan, pendaftaran dibuka mulai Selasa, 14 Juni 2023 dan ditutup pada 30 Juni 2023.
"Pengumuman pendaftaran sudah kita lakukan secara terbuka siapa saja kader yang mendaftar calon ketua MPC kita sambut dengan baik," kata ketua SC Indral di rengat.
Selanjutnya, Formulir pendaftaran peserta calon MPC langsung diserahkan oleh ketua OC Jepri Hadi ke peserta calon, kemudian usai pengisian formulir pendaftaran Taufik Hidayat langsung menyerahkan formulir keketua SC Indral dan disaksikan anggota yang hadir.
Disampaikan, sejauh ini yang sudah masuk daftar calon sebanyak 2 orang diantaranya, Indra king dan Taufik Hidayat jika ada yang mau mendaftar boleh di susul sebelum tanggal penutupan yang sudah ditentukan. Ucapnya.
Taufik Hidayat meyampaikan kepihak media, persyaratan secara administrasi calon MPC Inhu sudah kita penuhi berdasarkan formulir yang diberikan oleh pihak panitia pelaksana penerimaan calon MPC Inhu.
Saya sebagai peserta, harapannya gelar pencalonan ketua MPC bisa berjalan lancar dan kondusif sampai acara muscab mendatang pada tanggal 8-12/ 07/2023 di Gedung Faivbois Wisma di Kecamatan Rengat Barat. Ujarnya.
"Alhamdulillah pada hari ini, saya telah didampingi rekan rekan dari perwakilan 12 PAC pendukung untuk mendaftar Calon periode 2023-2027 dalam memajukan Pemuda Pancasila lebih Solid dan berkarya,"ucapnya.
Kemudian Taufik Hidayat mengatakan, untuk acara muscab ada perubahan sesuai permintaan ketua MPC Inhu Indra king ke pimpinan MPW Propinsi Riau akan di gelar pada tanggal 8-9 Juli 2023.
Terkait informasi yang sempat beredar dibeberapa media on-line tentang penetapan acara muscab telah sempat di beritakan oleh media pada tanggal 10-12 Juni 2023 resmi diralat berdasarkan perubahan jadwal yang sah di terima oleh pimpinan MPW, Ujarnya.
Diakhir acara pendaftaran ketua PAC Rengat Barat Debby mengatakan,"selamat kepada Calon ketua MPC yang sudah mendaftar, siapapun yang terpilih sebagai ketua MPC usai gelar acara putusan muscab itulah yang terbaik," katanya.
"Kami berharap Ketua MPC Inhu yang terpilih bisa membuat semangat pemuda melenial dan menyatukan kembali, membawa perubahan, berdampak positif untuk masyarakat banyak, yang berdaulat".Tandasnya.
Berita Lainnya
WBP Lapas Teluk Kuantan Bangun RLH Masyarakat tak Mampu
Petani Menjerit Jual Kelapa Sulit, Praktisi Hukum Inhil Pertanyakan Pelaksanaan Perbup Tata Niaga Pemda Inhil
Hari Raya Idul Adha 1444H, Sambu Group Serahkan Hewan Qurban untuk Masyarakat
Gandeng Mahasiswa UR, Lansia Desa Rantau Mapesai Terima Sembako dari Polres Inhu
Pidato Bupati Inhu saat Pelantikan Karang Taruna "Mari Terus Tingkatkan SDM"
Posko Relawan Covid-19 IWO Inhil Dipercaya Tim Gugas untuk Salurkan 50 Paket Sembako
AMMI Ajak Anak Muda Milenial di Inhil Untuk Berfikir dan Bergerak
Warga Perumahan Kenangan Jaya 3 Tanjungpinang Bersihkan Sampah Pasca Banjir
Bakti Sosial dalam Rangka Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-69 Tahun 2021
Bupati Kasmarni: Selamat dan Tahniah Kepada Ketua Beserta Jajaran Pengurus KBSP 2022 - 2027
AKP Buha: Waspada Isu-isu Negatif Perusak Persatuan
Komunitas Jumat Berbagi Lampura Salurkan Bantuan kepada Warga Kota Alam Mengidap Penyakit Gagal Ginjal