Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Mukab 17 Juli Mendatang, Kadin Inhil Buka Pendaftaran Calon Ketua

BUALBUAL.com - Jika tidak ada aral melintang, pelaksanaan Musyawarah Kabupaten (Mukab) Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indragiri Hilir (Inhil) akan berlangsung pada Senin 17 Juli 2023 mendatang.
Rencana tersebut disampaikan Ketua Panitia Mukab Kadin Inhil Muhammad Ridwan saat memimpin rapat lanjutan persiapan Mukab di Sekretariat Kadin Inhil, Jalan Baharuddin Yusuf Tembilahan, Senin 26 Juni 2023.
Turut hadir dalam rapat yang digelar sekira pukul 16.00 WIB tersebut, Ketua Kadin Inhil Edy Indra Kesuma dan diikuti jajaran pengurus lainnya.
Dikatakan Ridwan, selain menentukan tanggal pelaksanaan Mukab, pihak panitia juga telah menetapkan jadwal pendaftaran bakal calon yang ingin ikut dalam pemilihan Ketua Kadin Inhil periode 2023-2028.
"Untuk proses pendaftaran dilakukan di Sekretariat Kadin Inhil disamping Pasar Pagi Tembilahan atau tepatnya di seberang Toko Al-Kes. Pengambilan formulir dibuka sejak tanggal 7 sampai 9 Juli nanti. Sedangkan pengembalian formulir dan penutupan pendaftaran pada tanggal 10 Juli sekira pukul 18.00 WIB," terangnya.
Adapun tempat pelaksanaan Mukab Kadin Inhil di aula Hotel Top 5 Tembilahan, dengan jumlah peserta sebanyak 50 orang dan ditambah undangan sekitar 100 orang.
"Saat ini, pihak panitia terus melakukan berbagai persiapan yang diperlukan. Kita akan berusaha semaksimal mungkin dan memberikan yang terbaik untuk kesuksesan pelaksanaan Mukab Kadin Inhil," kata Ridwan yang juga menjabat sebagai Kepala BPJS Ketenagakerjaan Inhil ini.
Sementara itu, Ketua Kadin Inhil Edy Indra Kesuma yang dalam beberapa hari ke depan akan habis masa jabatannya berharap agar panitia Mukab yang telah terbentuk dalam melaksanakan amanah yang telah dipercayakan ini dengan baik.
"Mudah-mudahan, persiapan dapat dilakukan secara matang, sehingga pada pelaksanaannya nanti tidak menemukan kendala dan berlangsung dengan lancar," imbuhnya.***
Berita Lainnya
Pj Bupati Inhil Tinjau Posko Mudik Lebaran di Perbatasan Riau – Jambi
Camat Mandau, Ucapkan Terimakasih pada Bupati Kasmarni, Saat Musrenbang Kecamatan Mandau
Tendangan Bola Pertama Bupati Kasmarni, Tandai Pembukaan Turnamen Sepak Bola Sukamaju Cup
LKPj 2022 Gubernur Kepulauan Riau Dinilai Baik, DPRD Kepri Sampaikan Beberapa Rekomendasi
Posko PPKM Efektif Tekan Penyebaran Covid-19, Mandau Saat Ini Nihil Kasus
Disdik Riau Rancang Metode Pembelajaran Era Baru
Pj Gubri Ikuti Rakorsus Kebakaran Hutan dan Lahan 2024
Sebut Proyek Hanya Konspirasi Merampok Uang Negara, Ini Jawaban Dinas PUTR Mesuji
Gubernur Ansar Hadiri Penanaman Mangrove dan Astindo Joybike 2021 di Batam
Gugas Covid-19 Rohil: Guna Memutus Mata Rantai Covid-19, Kesadaran dan Kejujuran ODP Sangat Diharapkan
Alhamdulillah, Hari Ini Nihil Penambahan Kasus Positif Covid-19 di Riau
Meriahkan Harlantas Bhayangkara, Pj Sekda Bintan Ikuti Car Free Day Bersama Masyarakat Kijang