Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Jaringan Kembali Normal, Pembuatan SIM dengan Sirkuit Baru Bisa Dilakukan di Polres Inhil, Berikut Tarifnya

BUALBUAL.com - Kabar baik bagi pemohon Surat Izin Mengemudi (SIM) di wilayah hukum Polres Indragiri Hilir, saat ini jaringan Korlantas sudah membaik, dan jalur sirkuit yang baru kini mulai diterapkan.
Hal ini disampaikan Kapolres Inhil AKBP Norhayat SIK melalui Kepala Satu Lalulintas (Kasat Lantas) Polres Inhil, AKP Tatit Rizkiyan Hanafi, STK SIK, saat dikonfirmasi wartawan, Jum'at (12/8/23).
"Hari ini sudah bisa," jawabnya singkat via WhatsApp.
Diketahui sebelumnya, bahwa beberapa hari yang lalu jaringan Korlantas Polri maintenance, sehingga proses pembuatan SIM terkendala.
Selain itu, saat dikonfirmasi terkait berapa biaya atau tarif pembuatan untuk SIM yang baru? Kasat Lantas menjawab bahwa tarifnya sesuai dengan Penerimaan Negara Bukan Pajak.
"Sesuai PNBP," sebutnya.
SIM A, BI, dan BII Rp. 120.000,-
SIM C, Rp. 100.000,-
SIM D, Rp. 50.000,-
Sementara untuk perpanjangan SIM
SIM A, BI, dan BII Rp. 80.000,-
SIM C, Rp. 75.000,-
SIM D, Rp. 30.000,-
Informasi lebih lanjut bisa menghubungi call center 110 atau di nomor berikut ini, 082388880064 dan 081268675778.
Berita Lainnya
Sambut HUT HKGB ke-69, Bayangkari Cabang Tanjungpinang Tanam Ratusan Bibit Pohon Mangrove
Polsek Pelangiran Gelar Silaturrahmi dan Santunan Buat Anak Yatim Piatu
Audiensi Dengan Mendes PDTT, Kapolri Pastikan Pendampingan Edukasi Dana Desa
Kodim 0315/Tanjungpinang Kembali Tangani 140 Orang PMI Asal Malaysia
Polres Bintan Turut Andil Dalam Bakti Kesehatan Operasi Bibir Sumbing Polda Kepri
Kapolda Kepri Tutup TMMD ke-112 Kodam I/BB 2021 di Kecamatan Bulang Kota Batam
Sat Lantas Polres Lampura Pasang Stiker Stop Covid-19 Pada Mobil Angkutan Umum
Cegah Paham Terorisme Polres Dumai Gelar FGD, Ini Kata Mantan Napiter
Melalui "Jumat Barokah" Satlantas Polres Siak Berkomitmen Menjadi Polantas Yang Penolong dan Humanis
Diperhatikan Satgas TMMD Kodim HST, Akmal Balas Dengan Senyuman
Wakapolda Kepri Ikuti Kicl Off Kolaborasi Percepatan Penurunan Stunting Bersama BKKBN Secara Virtual
Kodim 0314/Inhil Salurkan Paket Sembako kepada Warga Terdampak Covid-19