Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Ratusan Anak Sekolah Peserta Pawai Karnaval Meriahkan HUT RI Ke 78
.jpg)
BUALBUAL.COM INHU – semarak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) yang ke-78 di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) mulai terasa dengan digelarnya berbagai kegiatan, seperti hari ini Rabu (16/08/2023) Bupati Indragiri Hulu turut hadir dan membuka secara langsung Pawai Karnaval tingkat Kecamatan Rengat yang di pusatkan di RTH Rengat.
Hadir mendampingi Bupati, Staff Ahli Bupati Evi Irma Junita, SKM, M.Si, Camat Rengat Poppy Bainurita, S.E, beberapa Kepala OPD, serta para tamu undangan lainnya.
terlihat ratusan peserta pawai yang mengikuti pawai karnaval ini yang terdiri dari 80 sekolah di mulai dari tingkat TK, SD, SMP hingga SMA se-Kecamatan Rengat, dengan peserta karnaval menggunakan berbagai macam pakaian, baik pakaian adat, pakaian profesi, serta pakaian para pejuang terdahulu.
Dalam sambutannya Bupati mengucapkan selamat datang kepada seluruh peserta karnaval yang tampak begitu antusias dan bersemangat untuk mengikuti rangkaian pelaksanaan karnaval hari ini.
“Semangat serta semarak yang ditunjukkan para peserta mulai dari tingkat TK, SD, SMP dan SMA ini, tentunya merupakan contoh nyata bahwa semangat perjuangan para pahlawan dan pendiri bangsa tetap hidup dalam hati kita”, sebut Bupati.
“Melalui pelaksanaan karnaval ini diharapkan semakin menumbuhkan serta menguatkan persaudaraan, persatuan dan kesatuan diantara seluruh warga masyarakat”, sambungnya.
Rezita Berharap kegiatan pawai karnaval ini tidak hanya dilaksanakan pada 17 agustus saja, tetapi bisa dilaksanakan pada event-event besar lainnya dengan lebih meriah dengan menggunakan tema khusus serta doorprize lainnya yang lebih menarik.
“Atas nama Pemerintah Kab. Indragiri Hulu saya mengucapan terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada camat Rengat beserta jajaran, pihak sponsor serta semua pihak yang telah berinisiatif, berkolaborasi dan mendukung penyelenggaraan event yang bagi saya sangat bernilai positif”.Ucap Rezita.
“mari kita juga mendoakan, semoga seluruh rangkaian pelaksanaan peringatan HUT Kemerdekaan RI di Kabupaten Indragiri Hulu dapat terlaksana dengan lancar dan sukses. dan yang terpenting, semakin mampu menghadirkan semangat kebersamaan, persatuan dan kesatuan sebagai wujud kecintaan kita kepada bangsa dan Negara Indonesia”, tutup Bupati.
Berita Lainnya
Kementerian KKP Gandeng ITB untuk Pengembangan Kawasan Perikanan Terpadu di Natuna
Bupati Kasmarni: Terima Kasih Atas Kunjungan Presiden
Kabupaten Inhil Terima Piagam Bebas Frambusia dari Kementrian Kesehatan RI
Disdik Riau Rancang Metode Pembelajaran Era Baru
Pemprov Riau Proses PAW Tiga Pimpinan DPRD yang Maju Pilkada
BPK Provinsi Riau Periksa Kendaraan Dinas Pemkab Inhu
Gubri Silaturahmi Bersama Atlet Golf Riau Peraih Penghargaan di Amerika
Sudah 20 Dokter Meninggal Dunia, Sebagian Besar Dokter Gigi dan THT
Gubernur Ansar Hadiri Perayaan HUT ke-40 HKBP Rogate Kijang
Gubernur Ansar Lantik Roby Kurniawan Sebagai Bupati Bintan Sisa Masa Jabatan 2021-2024
Besok sudah Selesai, PUPR Perbaiki Jalan Berlubang di Jalan Durian Pekanbaru
HUT ke-61, Karang Taruna Riau Salurkan 350 Paket Sembako