Resep Masakan Jengkol Tahi Lala Khas Tembilahan, Rasanya Mak Nyuuusss
BUALBUAL.com - Sebagaimana diketahui, jengkol merupakan salah satu makanan yang bisa diolah dengan berbagai macam cara.
Resep khas Banjar di Tembilahan Kabupaten Indragiri Hilir ini bisa jadi pilihan untuk memanjakan lidah bagi yang suka dengan buah aromatik ini. 16/08/23
Tahi Lala Jengkol yang diolah dengan santan kental dan manis.
Biasanya makan jengkol dengan nasi, tapi uniknya untuk daerah Banjar kuliner ini bukanlah untuk lauk teman makan nasi tapi lebih sebagai kudapan atau camilan.
Kudapan ini memiliki keunikan lain yaitu tidak adanya jejak bau dan rasa khas jengkol yang tersisa pada hasil jadi kudapannya.
Berikut resep Tahi Lala Khas Banjar:
Bahan :
- 1 kg Jengkol direbus dengan daun salam untuk menghilangkan bau, rebus sampai lembut dan kemudian digeprek
- Santan Kental ½ kg
- Bawang Putih 5 siuang haluskan
- Garam
- Gula
- Lada Bubuk
- Ketumbar
- Penyedap
- 1 sdm tepung terigu
Cara Membuat :
- Haluskan Bawang putih, ketumbar, dan merica
- Siapkan wajan dan panaskan santan kental/murni dengan api kecil sambil diaduk-aduk
- Masukkan bumbu lalu beri gula, garam dan penyebab
- Koreksi rasa
- Masukkan tepung yang sudah diberi sedikit air
- Aduk hingga keluar minyak pada santan
- Jika sudah mengental sesuai keinginan masukkan jengkol yg sudah direbus dan digeprek
- Aduk sampai meresap
- Tahi Lala siap disantap dengan nasi hangat ataupun jadi cemilan. (Adv)
Berita Lainnya
Cetroocoffee Indragiri Berkonsep Indoor dan Super Aesthetic, Ini Keren Banget
Destinasi Keindahan Ekowisata Sungai Gagak, Semakin Diminati Wisatawan dari Luar Daerah
Memiliki Nilai Ekonomi Tinggi, Petani di Inhil Olah Nira Kelapa Menjadi Gula Merah
Potensi Pantai Terumbu Mabloe di Desa Sungai Bela Perlu Dikembangkan Menjadi Objek Wisata
Kuliner Khas Banjarmasin Sangat Banyak Di Tembilahan
Gulai Kambing Lezat Ada di Wasaka Jalan Telaga Biru Tembilahan Hulu
Bukit Berbunga, Tempat Wisata di Kabupaten Indragiri Hilir Provinsi Riau
Seorang ASN Menggugat Kepala Puskesmas Tapung Hilir l Di Pengadilan Negeri Bangkinang
Rasanya Ga Main-Main, Martabak Spesial Kubang di Tembilahan
Tongkrongan Kampoeng D'Sawah Pulau Palas Ide Unik Konsep Pedesaan
Seperti Malioboro, Kota Lama Jalan Merdeka Tanjungpinang Jadi Objek Favorit Kunjungan Masyarakat
Wahana Permainan Wisata Kampar Di Pulau Palas Inhil Semakin Berkembang, Yuk Ajak Keluarga Mu Liburan Disini