Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Memilik Tradisi Tahunan Masak 1000 Lemang dan Ketupat, Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW PKDP Inhil

BUALBUAL.com - Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 1445 H, Persatuan Keluarga Daerah Piaman (PKDP) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) turut serta dalam membuat 1000 lemang dan 1000 katupek santan. 05/11/23
Kegiatan ini berlangsung di lokasi Surau Nurul Iman PKDP di Jalan Simpang Beringin, Kelurahan Sungai Beringin, Kecamatan Tembilahan. Proses pembuatan seribu lemang dan ketupat melibatkan partisipasi aktif dari keluarga besar Pariman di Kabupaten Indragiri Hilir.
"Proses pembuatan Lemang dan Katupek ini dilakukan secara gotong royong oleh anggota keluarga besar kita," jelas Syamsir, Ketua PKDP Kabupaten Indragiri Hilir.
Syamsir menjelaskan bahwa pembuatan 1000 lemang ini merupakan kegiatan rutin setiap tahun yang dilaksanakan PKDP Kabupaten Indragiri Hilir dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Kegiatan ini dikenal dengan nama Gerakan Inhil Seribu Lemang.
Menurutnya, dalam tradisi masyarakat Pariman, pelaksanaan malamang berlangsung selama sekitar tiga bulan dalam memperingati Maulid Nabi.
"Di kampung kita, ada istilah Bulan Maulud, Adik Maulud, dan Anak Maulud. Jadi, kegiatan malamang di PKDP se-Riau dijadwalkan hingga Desember untuk memperingati Maulid Nabi. Untuk kita di Inhil, ini dilaksanakan pada tanggal 30 Oktober 2023," jelas Syamsir.
Dalam proses pembuatan seribu lemang, PKDP Kabupaten Indragiri Hilir mengimpor bambu lemang langsung dari Sumatera Barat sebanyak 1070 ruas bambu dan 500 kilogram beras pulut. Proses pembuatan lemang sendiri melibatkan langkah-langkah yang cukup panjang.
"Proses memasak lemang sudah berlangsung selama dua hari, dimulai dari proses memasukkan daun pisang ke dalam bambu hingga hari pembakaran lemang. Proses yang cukup panjang ini, Alhamdulillah, dibantu oleh keluarga besar Minang di Kabupaten Indragiri Hilir, termasuk IKMR dan warga Minang lainnya di Inhil," ujar Syamsir.
Sementara itu, Ardiansyah, Ketua PWI Kabupaten Indragiri Hilir, yang menyaksikan langsung proses memasak lemang, sangat mengapresiasi tradisi Gerakan Inhil Seribu Lemang yang dijalankan oleh PKDP di Kabupaten Indragiri Hilir.
"Ini adalah tradisi yang sangat luar biasa. Semoga kegiatan ini dapat menjadi acara tahunan pariwisata di Kabupaten Indragiri Hilir," ungkapnya.
Tidak hanya fokus pada pembuatan lemang dan ketupat, pada hari puncak peringatan Maulid, PKDP Inhil juga akan menampilkan kesenian Tasa oleh kelompok Tasa Concong dan Tembilahan. Acara ini dihadiri oleh Pengurus DPW PKDP Riau, DPD PKDP Kabupaten Kota Regional, dan DPC PKDP Inhil.
Berita Lainnya
Bakamla RI Tangkap Dua Kapal Ikan Asing Asal Malaysia, Curi Ikan di Pulau Arua Rohil Riau
Sensasi Minuman Viral: Es Coklat Roti Tawar Setia Sekawan Kota Tembilahan
Kini Jadi Daya Tarik Pariwista di Indragiri, Festival Aruh Ganal di Inhil Tampilkan Berbagai Kesenian Banjar
Bendungan Way Bumi Nabung Lampura Akan Disulap Jadi Destinasi Agrowisata
Datuk Seri Syahril Abubakar Tuding Ada Campur Tangan Gubernur Syamsuar di Mubeslub LAMR
Telah Hadir di Kota Tembilahan Lauk Kemasan Box dari @serba.kerangku
LAMR dan Dispar Komitmen Bangun Pariwisata Berbasis Kebudayaan
Nikmati Lauk Kemasan Box dari @serba.kerangku
Ari Wibowo Yusuf: Saya Tidak Tahu Posisi H Permata Tertembak di Speedboat BC atau Milik Korban
Yuk Jelajah Treking Magrove Sungai Asam Indragiri Hilir
Di duga Mark-up LAI Soroti Anggaran Proyek Pembangunan Jembatan Desa Bongkal Malang Inhu
Makanan Melayu, Kedai Laksa Yessi Kuliner Khas Indragiri Hilir