Pj Bupati Herman Ganti Sekda Inhil, Isu Kepentingan Politik untuk Pilkada 2024 Mencuat!
BUALBUAL.com - Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), H Herman melakukan perubahan dalam struktur administrasi saat Pemilihan Legislatif (Pileg) tahun 2024.
Perubahan dalam struktur administrasi ini mencakup posisi Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Inhil, Staf Ahli, Dinas Sosial (Dinsos), dan bidang lainnya.
Sekda Kabupaten Inhil yang sebelumnya dipegang oleh H. Afrizal, digantikan oleh Pelaksana Harian (Plh) Ery Putra, pada Selasa (13/2) lalu, sehari sebelum pencoblosan surat suara Pileg 2024. Sementara Afrizal sendiri kini menjabat sebagai Staf Ahli.
Isu perubahan dalam administrasi pemerintah daerah terkait dengan politik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Inhil juga mencuat.
Banyak yang menganggap bahwa Pj Bupati Inhil telah terlibat dalam politik, bukan fokus pada tugas dan pembangunan Kabupaten Inhil. Salah satunya adalah anggota DPR Kabupaten Inhil, Muammar AR.
"Seharusnya Pj Bupati Inhil fokus pada tugas dan pembangunan di Inhil selama satu tahun ini, serta berperan dalam menciptakan pemilihan yang aman dan damai menjelang Pilkada, bukan terlibat dalam politik. Itulah sebabnya seorang birokrat ditunjuk sebagai Pj Bupati agar tetap netral dalam situasi politik," tegasnya.
Ia juga menyatakan bahwa anggota DPRD Inhil bisa saja mengajukan hak angket kepada Penjabat Bupati Inhil, Herman.
"Beberapa masalah yang perlu dijawab termasuk mutasi pejabat yang dilakukan oleh Pj Bupati Inhil yang dinilai dapat mengganggu stabilitas daerah," tambahnya.
Mantan Sekda Inhil, H. Afrizal, mengaku hanya bisa menerima dengan pasrah saat dirinya dimutasi.
"Pada tanggal 13 Februari, saya dimutasi, saya tidak tahu apa penyebabnya. Saya tidak bisa menduga-duga. Namun, karena itu merupakan kewenangan Pj Bupati, saya hanya bisa menerimanya," ungkap H. Afrizal ketika dimintai konfirmasi, Senin (19/2/2023).
Sementara itu, Pj Bupati H. Herman tidak memberikan tanggapan ketika dihubungi oleh awak media.
Berita Lainnya
Deklarasi Lis - Raja, 9 Parpol Siap Menangkan
Program PKB Berbagai, Puluhan Ton Beras Akan Disalurkan untuk Masyarakat
Jelang Pilkada, Pj Bupati Erisman Yahya Akan Tindaklanjuti Masalah Ketidaknetralan Pendamping Desa di Inhil
Paslon Nomor Urut 02 Pesisir Barat Lakukan Kampanye Terbatas di Pekon Padang Haluan
Abdul Wahid Berharap Kilang Pertamina Dumai Dapat Sejahterakan Petani
Abdul Wahid : Kebijakan Pemerintah Tidak Boleh Memiskinkan Rakyat
Timnas Pemenangan AMIN Diumumkan, Diisi Pilot Jet Tempur Hingga Ulama
Bawaslu Riau Mulai Siapkan Dokumen Sengketa Pilkada 5 Daerah
Maju Pilkada Inhil 2024, SU: Jika orang Mimpin Inhil Tidak Berpengalaman Maka akan Hancur
#Anieskeren# akan Warnai Pacu Jalur Nasional di Kuantan Sengingi
Relawan GP Mania Bubar Tak Dukung Capres 2024, Ganjar: Ya Rapopo
PDI Perjuangan Siap Menangkan Calon Bupati Ade Agus Hartanto- Hendrizal di acara Rakercabsus PDI Perjuangan