Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Berkah Adipura, Bupati Suhardiman Berikan Sembako untuk Pahlawan Kebersihan

BUALBUAL.com - Menyambut bulan suci Ramadhan, serta setelah meraih tropi Adipura sebanyak 301 petugas kebersihan atau Pasukan Garuda Putih menerima bantuan Paket Sembako dari Bupati Kuansing Dr. H. Suhardiman Amby, Ak MM.
Penyerahan dilakukan secara simbolis oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kuansing, Deflides Gusni, bersama Pengurus Baznas Kuansing, Darwis, pada Senin (11/3/24) di Pendopo Lapangan Limuno Teluk Kuantan.
Deflides menjelaskan bahwa seharusnya Bupati yang menyerahkan bantuan sembako ini secara langsung. Namun, karena ada staf yang berpulang ke rahmatullah, Bupati melakukan tugas pemakaman dan kepada Baznas diinstruksikan untuk menyerahkan bantuan tersebut.
"Dikarenakan ada salah satu staf pemerintahan yang meninggal maka pak Bupati tidak bisa hadir dan diwakili oleh pengurus Baznas Kuansing," jelas Deflides Gusni.
Dia juga menyampaikan bahwa bantuan paket sembako ini merupakan perhatian langsung dari Bupati terhadap kerja keras petugas kebersihan, yang telah berjuang menjaga kebersihan ibu kota Teluk Kuantan, hingga akhirnya berhasil meraih tropi Adipura untuk kedua kalinya.
"Ini merupakan suatu hadiah teristimewa bagi pasukan Garuda Putih yang telah berjibaku mendapatkan penghargaan Adipura yang kedua kalinya," ujarnya.
Bupati berharap bantuan sembako ini dapat memberikan manfaat terutama menjelang bulan Ramadan.
Salah satu petugas kebersihan, Susilawati mengungkapkan apresiasi atas perhatian tinggi Bupati Dr H Suhardiman Amby dan Kadis Deflides Gusni.
"Pokoknya Pak Bupati Is The Best," ungkap Susilawati.
Ditengah kenaikan harga-harga pokok, mereka menerima bantuan sembako dari Pak Bupati. Alhamdulillah, Susilawati bersama 301 rekannya menerima bantuan berupa beras 10 kg, minyak goreng 2 liter, gula 2 kg, tepung terigu 2 kg, susu kental manis 2 kaleng, dan sarden 2 kaleng.
Berita Lainnya
Raih Terbaik Pratama Pelayanan Publik Se_Provinsi Riau, Bupati Kasmarni Teken MoU Dengan Ombusman RI
Gubernur Kepri Borong Penghargaan Dari 2 Station TV Nasional
Akui Terjadi Miskomunikasi, Pihak Lapas Tembilahan Akan Evaluasi dan Tingkatkan Layanan Advokat Kunjungi Klien
Sekda Riau Hadiri Pembukaan Kejurnas Dayung Junior Dan U 15 Tahun 2023 Kuansing
Ramaikan, Pemkab Bengkalis Gelar Nobar Timnas Indonesia Lawan Uzbekistan
dr Indra Yopi: Covid-19 Belum Berakhir, Ini Baru Permulaan
Dua Tim Asal Inhil Ikuti Lomba Bhayangkara Mural Festival di Polda Riau
Gubernur Ansar Tampil di TV Nasional
Hadiri Sidang Senat Terbuka Universitas Ibnu Sina, Gubernur Ansar: Ciptakan Peluang Usaha
Bupati Purwakarta Minta Revisi Target Medali dari KONI, Tunjuk Ketua Kontingen Mendampingi
Wagubri Buka Secara Resmi Kongres IKASMANSA Pekanbaru 2020
Irup Hari Pramuka, Gubernur Kepri Gelorakan Mengabdi Tanpa Batas Guna Tangguhkan Bangsa