Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Polsek Rengat Barat Gandeng GAMKI Inhu Berbagi Takjil Gratis

BUALBUAL.COM INHU- Kepolisian Sektor (Polsek) Rengat Barat Gandeng Organisasi Pemuda Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Kabupaten Indragiri Hulu (INHU) membagikan takjil kepada masyarakat dan pengendara yang melintas di jln lintas timur Rengat-Pekanbaru tepatnya di depan kantor Bupati Inhu Saptu 16/03/2024.
Setiap pengurus GAMKI termasuk dari ketua PAC Rengat Barat ikut serta membantu yang di pimpin langsung oleh Kapolsek Rengat Barat AKP Buha Siahaan.
Kapolsek Rengat Barat, AKP Buha Siahaan menyampaikan berbagi takjil pada Masyarakat (Bertamasya) merupakan program inovasi kreatif Kapolres Inhu, AKBP Dody Wirawijaya S.I.K yang akan digelar sepanjang bulan Ramadhan.
"Kegiatan ini bentuk kepedulian kepada masyarakat dan pegendara lalulintas, kita bagikan setiap pengendara yang melintas dari depan kantor Bupati Inhu," Ucapnya.
Disampaikan, giat ini akan berlangsung selama bulan suci Ramadhan dan menggandeng seluruh organisasi Kemasyarakatan di Rengat Barat memberikan takjil, dan semoga hal berbagi ini bermanfaat bagi pegendara.
Sementara itu, Ketua DPC GAMKI Inhu, Bynton Simanungkalit mengapresiasi atas kolaborasi berbagai takjil antara GAMKI Inhu dengan Polsek Rengat Barat sebagai wujud toleransi dan peduli terhadap umat beragama.
“Kami berharap aksi kasih bagi takjil ini dapat bermanfaat dan membantu saudara kita umat muslim yang berbuka di jalan karena masih dalam perjalanan pulang ke rumah masing-masing,” sebut Bynton
Kemudian pegendara dan masyarakat Rengat Barat meyampaikan sangat mengapresiasi kegiatan yang di lakukan oleh Kapolsek Rengat Barat telah antusias membagikan takjil ke masyarakat
Sangat bersyukur kegiatan ini berlangsung apalagi sepanjang bulan suci Ramadhan, masyarakat akan terbantu dalam hal kebutuhan berbuka puasa apalagi para pengendara sagat terbantu, Ucap Samsul Warga Rengat Barat.
"Apalagi ada dari GAMKI yang dimana ikut serta membantu kepolisian berbagai takjil, "Ucap Samsul bersyukur.
Berita Lainnya
Dinsos Lampura Kunjungi Kediaman Warga Pengidap Penyakit Lepra di Desa Ogan Jaya
Forkopimcam Mandau Mediasi Konflik PT Gora Mandau Sawit dan Warga
Inhil Butuh Inovasi Sektor Pertanian, Ikbal Sayuti Tawarkan Solusi Tiap Desa Dibangun Industri Kelapa
Kesbangpol Inhil dan FPK Inhil rapat tentang Isu dan Kegiatan
Launching Sekolah Tertib Berlalu Lintas, Satlantas Polres Inhu Teken MoU
PT PLN ULP Tembilahan Bagikan Bantuan, Dua Lokasi Ini Terima Manfaatnya
Pelatihan Vokasi Juru Las PHR Jadikan Pemuda Riau Siap Kerja
Bupati Kasmarni Ucapkan Tahniah Atas Pelantikan IWMR Mandau, Ajak Berkontribusi Bangun Bengkalis
MTQ Ke 52 Inhil, Bupati HM Wardan Resmikan Mural Tembok PT SAMBU GROUP Kuala Enok - Tanah Merah
Kapolres Inhil Berikan Bantuan Material untuk Ponpes Syekh Abdurrahman Siddiq II
Upaya Patriot Desa Kembangkan Potensi di Wilayahnya
Saling Canda Tawa Insan pers Dengan DPRD Inhu di Siang Hari