Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
PHR Tajak Sumur Eksplorasi di Pinang East Blok Rokan

PEKANBARU. BUALBUAL.com - PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) berhasil melakukan tajak perdana sumur eksplorasi di luar Lapangan Pinang, yakni Sumur Pinang East-1 di Wilayah Kerja (WK) Rokan. Sumur Pinang East-1 ini diharapkan dapat menambah peluang ditemukannya cadangan baru untuk mendukung produksi Blok Rokan.(19/03/24)
Tajak perdana sumur eksplorasi Pinang East tersebut berhasil dilakukan pada Kamis (14/3) lalu menggunakan rig PDSI 49.2 dengan kekuatan 550 horsepower (HP). EVP Upstream Business PHR WK Rokan Edwil Suzandi mengatakan, ini merupakan bagian dari pemenuhan Komitmen Kerja Pasti (KKP) dari WK Rokan dalam upaya meningkatkan jumlah produksi untuk ketahanan energi nasional.
"Sumur ini menargetkan reservoir (tempat penyimpanan cadangan minyak dalam bumi) Bekasap, yang merupakan reservoir utama yang telah memproduksi minyak di Lapangan Pinang," kata Edwil.

Edwil menambahkan, prospek Pinang East diharapkan memiliki sumber daya kontijen (2C resources) minyak sebesar 2,53 juta barel setara minyak (MMBOE). Lapangan ini akan lebih maksimal dengan adanya tambahan sumur pengembangan.
"Dengan estimasi dibutuhkan satu sumur development (pengembangan) tambahan untuk optimalisasi produksi jika diperoleh temuan/discovery untuk bisa memproduksi minyak yang terkandung dalam struktur Pinang East," katanya.
Edwil juga mengapresiasi kinerja tim PHR di lapangan yang berhasil melakukan pekerjaan tajak sumur dengan aman dan selamat. Untuk saat ini, lanjut Edwil, tajak sumur ini menjadi satu-satunya sumur eksplorasi atau sumur yang digunakan untuk mengambil sampel atau data di Lapangan Pinang East.
"Tentu kita berharap pekerjaan yang dilakukan ini ke depannya bisa terus berjalan dengan aman dan selamat untuk meningkatkan jumlah produksi di WK Rokan untuk ketahanan energi negeri," kata Edwil.
Berita Lainnya
Mantap! Menjelang Nataru, PT PAA Laksanakan Pasar Murah Minyak Goreng
PKS PT SSR Bagikan Sembilan Hewan Qurban untuk Masyarakat Lingkungan
IWO Inhil Kembali Salurkan 20 Paket Sembako Kepada Masyarakat Sungai Beringin
Peran BUMD PT KIG Tak Terlihat, HMI Cabang Tembilahan Pinta Bupati HM Wardan Segera Lakukan Evaluasi
Sebanyak 30 Peserta Ikuti Sunatan Ceria yang Digelar Sahabat Hati dan RK Center
Masyarakat Banjiri Kediaman Bupati Inhu Atas Kelahiran anak kedua
Kapolsek Kelayang Hantarkan Pesan Damai Dan Bansos Saat Silaturahmi Ke Tokoh Talang Mamak
IPMI Bersama Kantor Advokat YP Sikumbang, Salurkan Paket Sembako Melalui Posko IWO Inhil
Polres Inhu Gelar Patroli Balap Liar dan Pesan Damai untuk Pemilih Milenial
Kodim 0619/Purwakarta Berbagi Kebahagiaan Melalui Santunan dan Ngaji Bersama
Cooling System Polsek Rengat Barat Inhu tinjau Persiapan PPK dalam menciptakan Pemilu damai Tahun 2024
Segenap Pimpinan Dan Karyawan PKS PT.PCR Sebanga, Bukber Bersama