Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Kapolres Inhil bersama Forkopimda Cek Pos Pam di Perbatasan Riau-Jambi

BUALBUAL.com - Kapolres Inhil AKBP Budi Setiawan melakukan pengecekan Pos pengamanan Operasi Ketupat Lancang Kuning 2024 bersama Forkopimda, di Lintas Timur perbatasan Jambi-Riau, Kecamatan Kemuning.
Pengecekan itu dihadiri PJ. Bupati H Herman, Kadishub Indrawansyah Syarkawi, Kabag Ops Kompol Rizky Hidayat, Ka Laksa BPBD R. Arliansyah, Kapolsek Kemuning Kompol Teguh Wiyono dan Camat Kemuning H. Marzuki, Senin (8/4/2024).
Kegiatan kunjungan tersebut dilaksanakan bersama Forkopimda dalam rangka melakukan pengecekan berupa administrasi terkait pelaksanaan operasi dan memastikan kesiapan personel dalam pelaksanaan tugas di lapangan.
Dalam kesempatan ini Forkopimda Kabupaten Inhil juga memberikan bingkisan berupa Parcel kepada personel yang terlibat dalam pelaksanaan kegiatan di Pos pengamanan Operasi Ketupat Lancang Kuning 2024.
"Diharapkan dengan pengecekan dan arahan oleh Forkopimda ini dapat meningkatkan kewaspadaan serta tanggung jawab para personel dalam melaksanakan tugas pengamanan Mudik lebaran tahun 2024, sehingga terciptanya Harkamtibmas dan Kamseltibcarlantas yang aman dan kondusif," harap Kapolres Inhil.
"Ini arah dari Riau ke Jambi situasinya cukup landai, kita bisa lihat kendaraan bus mulai meningkat saat ini, angkutan-angkutan barang sudah ada penurunan. Kita mengantisipasi terjadinya penumpukan," jelasnya.
Dirinya menyebut, saat ini dari pantauan di lapangan arus mudik di Riau sudah mulai meningkat.
"Keberadaan pos pam ini di jalan lintas juga sangat membantu khususnya, ini termasuk wilayah rawan kecelakaan, termasuk antisipasi kalau terjadi kemacetan di Kemuning, saling berkolaborasi," ungkapnya.
Berita Lainnya
Satgas TMMD Bantu Warga Timbang Karet, Petani: TNI Selalu Dicintai Rakyat
Serahkan Bantuan kepada Kelompok Ekonomi Kreatif, Ini Pesan Kapolres Tulang Bawang
Adaptasi Kebiasaan Baru, Polres Tanjungpinang Sosialisasikan Protokol Kesehatan
Anggota Satgas TMMD Bantu Fahriansyah Kerjakan PR
Antisipasi Krisis Pangan, Kasad Perintahkan Manfaatkan Lahan Tidur
Pjs Gubernur Kepri Apresiasi Penerapan Protkes di Kodim 0315 Bintan
Polisi di Lampura Ajarkan Mengaji Anak-anak di TPA Al-Aghraf
Polres Inhil Lakukan Pengecekan BDKT Minyak Goreng
Danrem 101/Antasari, TMMD ke 111 Wujud Sinergi Membangun Negeri
Semarak, Lomba Lari Bhayangkara Run Polres Inhu 2023, Ini Pemenangnya
Danlanud RHF Terima Kunjungan Kajati Kepri
Kapolsek Tanjungpinang Timur Turun ke Pasar Berikan Himbauan dan Bagikan Masker