Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
BUALBUAL PILKADA RIAU 2024
Poslon Nawaitu Siap Berlayar, Ketua DPC Gerindra Inhil Asmadi: Pokoknya Menyala Abang Ku, Siap Gass Full Menangkan M Nasir - HM Wardan

BUALBUAL.com - Partai-partai politik mulai menentukan sikap mereka dalam mengusung pasangan calon gubernur Riau 2024. M Nasir dan HM Wardan kembali menunjukkan keseriusan mereka dalam menghadapi Pilgub Riau 2024.
Setelah sebelumnya mendapatkan dukungan dari Partai Demokrat (8 kursi) dan PPP (1 kursi), M Nasir kini mendapat dukungan tambahan dari Partai Gerindra (8 kursi). Dengan total 17 kursi parlemen, Nasir telah memenuhi syarat minimal 13 kursi untuk maju di Pilgub Riau 2024.
Dukungan Gerindra untuk M. Nasir dan HM Wardan
Ketua DPC Gerindra Inhil, Asmadi SH, menyatakan siap mendukung penuh pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Riau yang diusung Partai Gerindra, yaitu M. Nasir dan HM Wardan.
"Kita sebagai kader Partai Gerindra sangat mendukung keputusan partai dan siap bekerja keras untuk memenangkan bakal paslon gubernur dan wakil gubernur kita," ucap Asmadi SH.
Ketua DPD Gerindra Riau, Muhammad Rahul, telah menyampaikan rekomendasi kepada M. Nasir untuk maju sebagai calon Gubernur Riau di Pilgub Riau 2024 mendatang.
"Dengan semangat dan kerja keras pengurus DPC, ranting-ranting partai, simpatisan, serta relawan Partai Gerindra di Kabupaten Inhil, kita sangat siap mendukung Bapak M. Nasir dan HM Wardan," tambah Asmadi SH.
Bergabungnya Partai Demokrat, Gerindra, dan PPP berarti pasangan M. Nasir dan HM Wardan sudah cukup syarat untuk mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau. "Hari ini sudah ada tiga partai politik yang mendukung Bapak M. Nasir dan HM Wardan, artinya pasangan ini sudah memenuhi syarat untuk maju sebagai calon," jelas Asmadi SH.
Persiapan dan Strategi Gerindra Inhil
Asmadi menegaskan kesiapan Gerindra Inhil dalam menghadapi Pilgub Riau mendatang.
"Pokoknya kita siap, Paslon Nawaitu Menyala Abangku,katanya sambil bercanda. Kerja keras dan menjalankan roda partai sangat penting. Selain itu, kita akan lebih masif lagi mensosialisasikan pasangan calon yang diusung Partai Gerindra, yaitu Bapak M. Nasir dan HM Wardan, kepada masyarakat," ungkap Asmadi SH.
Pada pemilihan legislatif kemarin, Gerindra Inhil memperoleh 5 kursi di DPRD dan menjadi partai nomor tiga dalam perolehan suara di tingkat kabupaten.
"Alhamdulillah, pada pemilu legislatif tahun 2024 kemarin, kita mendapatkan 5 kursi di legislatif, menjadikan kita partai nomor tiga dalam perolehan suara di tingkat kabupaten. Ini modal bagi kami untuk memenangkan Bapak M. Nasir dan HM Wardan pada Pilgubri mendatang," tegas Asmadi SH.
Berita Lainnya
Program PKB Berbagai, Puluhan Ton Beras Akan Disalurkan untuk Masyarakat
Untuk Kepri 1, Relawan Ajak Simpatisan Menangkan INSANI di Pilgub Mendatang
Sah! Partai NasDem Serahkan SK Dukungan ke Haji Herman Calon Bupati Inhil
Tokoh Muda Insel H Ikbal Sayuti Optimis Maju Pilkada Inhil
Visi dan Misi Paslon 02 Dapat Dukungan saat Kampanye di Pekon Balai Kencana
Warga Sepakat Jaya Keluhkan Kerusakan Kebun, Bang Ferry Datang Berikan Solusi
Diisukan Pindah Partai Demi Maju DPR RI, Akhirnya Bupati HM Wardan Buka Suara
Bawaslu Riau: Pinta Parpol Sergera Tertibkan Alat Sosialisai Partai Baik Di Media Ataupun Baliho di Jalan-Jalan
KDI Jumpa Pers, Kaderismanto Bangun Hubungan dengan Insan Pers
Tiba di Pekanbaru, Muhaimin Iskandar Hadiri Kampanye Akbar Pasangan Bermarwah
Tampil Elegan, Ayah Kita Edy Nasution: P4TEN Akan Jadikan Masyarakat Pekanbaru Sebagai Subyek Bukan Sebagai Objek Pembangunan
Pemilu 2019 Hanya 5 Partai Lolos Senayan, PDIP Juara?