Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Tujuh Hari Ops Patuh LK 2024, Polres Inhu Tindak 360 Pelanggaran

BUALBUAL.COM INHU - Sedikitnya, 360 pelanggaran lalu lintas ditindak Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Indragiri Hulu (Inhu), Polda Riau terhitung sejak awal pelaksanaan Operasi Patuh Lancang Kuning (LK) 2024 yang sudah berjalan selama 7 hari. Pelanggaran tersebut lebih didominasi oleh pengendara sepeda motor.
Terkait hal itu, Kapolres Inhu, AKBP Fahrian Saleh Siregar, S.I.K., M.Si melalui Kasat Lantas Polres Inhu AKP Eri Asman, SH, Senin 22 Juli 2024 menjelaskan, dari 360 pelanggaran yang terjaring saat operasi, 40 pelanggaran terpaksa di Tilang, sedangkan sisanya, 320 pelanggaran hanya diberi tindakan lisan atau teguran.
"Sepeda motor merupakan pelanggaran yang paling banyak di Tilang, yakni 31 pelanggar dari total 40 Tilang," ucap Eri.
Ditambahkannya, agar tidak terjaring saat operasi, diminta pada seluruh masyarakat pengendara kendaraan bermotor, mulai kendaraan roda dua, roda empat dan lainnya untuk selalu mematuhi aturan berlalu lintas, membawa kelengkapan surat-surat kendaraan, SIM dan lain-lain.
Sebagaimana diketahui, ada 8 sasaran yang akan ditindak selama operasi, yakni menggunakan ponsel saat berkendara, pengendara bawah umur, sepeda motor berboncengan lebih dari satu, tidak menggunakan helm SNI bagi pengendara sepeda motor, berkendara dibawah pengaruh alkohol atau obat-obatan terlarang, tidak menggunakan safety bell, melawan arus dan berkendara melebihi kecepatan yang ditentukan.
Tidak hanya menjaring kendaraan yang melakukan pelanggaran saja, selama operasi, Polres Inhu juga melakukan sosialisasi safety riding, pasang pamflet, stiker dan spanduk imbauan. Kemudian, menyebarkan informasi terkait operasi melalui media elektronik, media sosial dan media massa.
Berita Lainnya
Wakapolda Lampung Kunker ke Tubaba dalam Rangka Pengecekan Vaksinasi
Tingkat Kepercayaan Masyarakat di Lampung Masih Tinggi Kepada Polri
Kapolres Meranti, Berikan Penghargaan Kepada Anak Penyelamat Bendera Merah Putih
Kapolres Inhu Gelar Acara Focus Group Discussion ke Seluruh Ormas OKP dan Tokoh masyarakat
Danrem 101/Antasari Gowes Menuju Penutupan TMMD ke-111
Upaya Polres Tanjungpinang Mudahkan Masyarakat Terima Vaksin Covid-19 Door to Door
Polres Bintan Terus Lakukan Operasi Yustisi untuk Pencegah Penyebaran Covid-19
Kapolres Inhil Ikuti Peresmian Jaga Kampung Nusantara Polda Riau
Alquran Hadir Sebagai Penyejuk Umat Manusia, Lanud RHF Peringati Nuzulul Quran
Mushola di Rehab, Warga Desa Terusan Beringin Jaya Ucapkan Terima Kasih atas kegiatan Karya Bhakti TMMD ke 111
Dandim 0619 Purwakarta Ajak Awak Media Berperan Aktif Cegah Faham Radikalisme
Gunakan Sepeda Motor, Kapolres Tubaba Bagikan Bendera Merah Putih kepada Warga