Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Kampanye di Kelayang Inhu, Abdul Wahid dan Ade Agus Hantanto akan Kolaborasi Memperbaiki Jalan Lintas Inhu - Taluk yang Hancur

BUALBUAL.com - Setelah menempuh perjalanan yang panjang dan menantang, Abdul Wahid calon gubernur Riau bersama Iyeth Bustami, tiba di desa Kota Medan disambut meriah dengan kompang, Jumat (25/10/2024).
Abdul Wahid merasakan langsung kesulitan yang dihadapi masyarakat, mengibaratkan kondisi jalan di Inhu seperti 'kubangan babi' Pernyataan ini diperkuat oleh respon masyarakat yang mengeluhkan akses jalan yang mereka lalui.
Di kampanye dialogis tersebut, Wahid berinteraksi dengan warga dengan penuh humor.
"apakah urusan jalan yang seperti bubur ini sudah diperhatikan diperhatikan, atau memang tak ada orang tinggal lagi disini" seloroh Wahid sambil dijawab masyarakat tidak
Menanggapi hal itu, Wahid menegaskan komitmennya untuk berkolaborasi dengan Ade Agus Hartanto, calon Bupati Inhu dalam upaya memperbaiki kondisi daerah sesuai program mereka berdua.
“Jalan sangat penting. Kami akan berkolaborasi dan bekerjasama menyelesaikan Infrastruktur ini, ini program prioritas” ujarnya.
Ade Agus, yang juga menjadi jurkam pada kesempatan ini, menambahkan ia meminta Wahid untuk merasakan langsung kesulitan masyarakat saat melintasi jalan tersebut.
"Mungkin pimpinan sebelumnya lewat jalan itu tidur. Ibu-ibu sering demo di sana," katanya.
Kedepannya, Ade memperingatkan adanya tantangan dan intervensi bagi masyarakat, termasuk tekanan untuk memilih di bawah ancaman. Ia berharap Wahid menjadikan perbaikan jalan sebagai prioritas utama jika terpilih sebagai gubernur.
Iyeth Bustami yang turut mendukung Wahid, menyatakan kesediaannya untuk mengelilingi Riau demi kemajuan daerah, khususnya Inhu. Ia mengajak masyarakat untuk yakin memilih Wahid sebagai pemimpin Riau.
“Insyaallah, jika saya sudah datang ke sini lagi, jalannya sudah mulus, kalau tidak lapor ke saya, biar saya yang cubit” pungkasnya sambil gelak tawa
Berita Lainnya
Seperti Bola Salju Menggelinding dan Membesar, Arus Dukungan Paslon Abdul Wahid-SF. Hariyanto Bertambah Besar
Edy Nasution- Dastryani Bibra Kampanye Pertama di Kantor PPP Pekanbaru, Warga: Calon yang Bersih itu Hanya Nomor 4
Paslon 03 Pilkada Pesisir Barat Teracam Tidak Bakal Dilantik
Ketua DPW PKB Riau Abdul Wahid Secara Resmi Buka Muscab Ke-V DPC PKB Inhil
Siap Menangkan Lis Darmansyah, Perilis Tanjungpinang Resmi Dideklarasikan
P4TEN, Pasangan Balon Walikota Edy Nasution-Dastriyani Bibra dapat Nomor Urut 4
Sidang Putusan, MK Perintahkan KPU Lakukan PSU di TPS 3 Desa Ringin Inhu
Abdul Wahid Minta Petuah ICMI Riau, Jika Terpilih Siap Gandeng Pakar Untuk Rencanakan Pembangunan
Kampanye di kampung Rusli Zainal, Nawaitu Berkomitmen Akan Tuntaskan Pembangunan Jalan Provinsi di Indragiri Hilir
Masyarakat Meranti Harus Tahu! Inilah 7 Janji Politik M Adil-Asmar saat Kampanye
Partai Berkarya Ucapkan Tahniah Pengukuhan LAMR Inhil Masa Khidmat 2020-2025
Sirajuddin Nur Tampung Keluhan RT/RW se-Kota Tanjungpinang