BUALBUAL.com - Bertepatan di HUT Rokan Hilir ke-22 dan juga memperingati HUT Karang Taruna Ke-61, Karang Taruna Kubu Babussalam melaksanakan kegiatan pembagian masker kepada masyarakat pengguna jalan pasar senin simpang pelita untuk menekan angka dan memutus tali rantai Covid-19. Tidak hanya itu, Karang Taruna juga memberikan santunan kepada Kaum Dhuafa beberapa masyarakat berupa sembako,Senin (4/10/2021).
Giat bakti sosial yang ditaja Karang Taruna Kubu Babussalam ini selain dari Memperingati HUT ke 61, juga bersempena merayakan HUT Rokan Hilir ke-22 dengan tujuan bekerja bersama, membangun Rokan Hilir yang lebih baik. Ketua Karang Taruna Kubu Babussalam, mengatakan bahwa Kedepannya Karang Taruna Kubu Babussalam bisa berbuat lebih untuk masyarakat dalam hal sosial dan pemberdayaan.
"Semoga Karang Taruna bisa berbuat lebih untuk masyarakat khususnya masyarakat Kubu Babussalam. Baik dalam hal sosial maupun pemberdayaan," terang Abun Solihin, ST.
Mengenai Bertepatan di HUT Rokan Hilir bakti sosial yang dilakukanya, Ketua Karang Taruna Kubu Babussalam berharap Rokan Hilir Maju dan sejahtera. Ia menyampaikan, Perlunya peran anak-anak muda dalam pembangunan daerah. Sesuai dengan slogan Bekerja Bersama, Membangun Rokan Hilir yang lebih baik.
"Kami berharap Rokan Hilir maju dan sejahtera. Untuk itu perlu peran anak-anak muda dalam pembangunan daerah. Ayo bekerja bersama, membangun Rokan Hilir yang lebih baik," tutup Abun Solihin, ST.