TP PKK Inhil Gagas Shalat Duha dan Tasbih Berjamaah Setiap Jumat Pagi

Jumat, 16 April 2021

BUALBUAL.com - Bulan Suci Ramadhan 1442 H disambut gembira oleh para pemeluk agama Islam di seluruh dunia, tak terkecuali Tanah Air, khususnya Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Provinsi Riau.

Ada berbagai cara bagi umat muslim menggelar kegiatan keagamaan demi meningkatkan iman dan takwa kepada Sang Khaliq selama mengisi bulan puasa ini.

Sebagaimana tahun-tahun sebelumnya, TP-PKK Kabupaten Inhil, di bawah komando Hj Zulaikhah Wardan SSos ME kembali menggagas Sholat Duha dan Sholat Tasbih Berjamaah di Masjid Agung Al-Huda Tembilahan setiap hari Jum'at pagi.

Mengusung tema "Semangat Menjaga Hati, Menjaga Jarak Demi Kesucian Hati dan Kesehatan Diri" kegiatan dibuka oleh Bupati yang diwakili Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Inhil, H Mukhtar T, Jumat (16/4/2021).

Ketua TP-PKK menyebutkan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang dilaksanakan TP-PKK bersama GOW setiap hari Minggu, namun atas saran dari Bupati, pada tahun ini ditaja setiap hari Jumat.

"Karena hari Jum'at hari yang penuh berkah, mudah-mudahan apa yang kita laksanakan ini mendapat ridho dari Allah SWT. Pada tahun lalu dikarenakan pandemi Covid-19 yang sedang marak-maraknya, maka kegiatan ini tidak dilaksanakan. Tapi tahun ini Alhamdulillah bisa kita laksanakan lagi dengan menerapkan protokol kesehatan," tutur Ibunda Kabupaten Inhil ini.

Saat menyampaikan sambutan Bupati, H Mukhtar T mendukung dan mengapresiasi kegiatan pesantren kilat ini. Menurutnya kegiatan ini merupakan salah satu cara untuk meningkatkan kedekatan kepada Yang Maha Kuasa.

"Mudah-mudahan acara ini memberi manfaat, tidak hanya meningkatkan iman dan takwa kita, tapi juga dapat mempererat jalinan silaturahmi kita. Semoga rangkaian kegiatan ini bernilai ibadah," harapnya.

Kegiatan ditutup dengan ceramah agama tentang "Meraih Puasa yang Berkualitas" yang disampaikan oleh Ust H Effendi Lc.

Agar puasa berkwalitas ada 5 poin yang harus dilaksanakan:
1. Niat ikhlas karena Allah SWT
2. Menjaga dan menjauhkan diri dari hal yang membatalkan puasa
3. Menjaga dan meninggalkan hal yang membatalkan pahala puasa
4. Meninggalkan perkara yang tidak bermanfaat bagi diri sendiri maupun orang lain
5. Memperbanyak amal sholeh